Saturday 26 December 2015

SOUND OF HIJRAH: KAMU YANG MEMULAI, SIAPA YANG HARUS MENGAKHIRI?

 

Entah ini hari yang ke berapa aku telah mantap untuk berhijrah.
Berhijrah dari apa?
Berhijrah dari pemahamanku tentang agama yang sebelumnya kurang menjadi lebih paham.
Salah satunya jelas tentang pacaran.
Eits.. aku tidak pernah pacaran, bukan berarti cupu atau katrok ya.
Sekali lagi, bukan cupu atau katrok.
Karena... kalau aku jelaskan alasannya panjang kali lebar jadi luas nanti.
Lebih lengkapnya bisa dibaca disini Ladies, Single Sampai Halal?, Why Not

Dan..
malam ini aku sangat bersyukur karena memang sejak awal aku tidak perlu merespon baik niatnya.
Karena sejak awal aku tidak perlu larut terbawa perasaan dengan kalimat-kalimat indahnya.
Karena memang sejak awal DIA YANG MEMULAI, seharusnya DIA YANG MENGAKHIRI
seharusnya.
Siapakah dia?

Setidaknya aku harap tulisan ini bisa menjadi renungan bagi para perempuan khususnya anak muda yang sedang di mabuk asmara dan sebagai bahan referensi juga. Bukan referensi kegalauan ya*hehe semangat sis..

***

by bbm..
Si cowok: Aku suka sama kamu?
Aku: Bagaimana mungkin kita belum pernah bertemu sebelumnya? emang dikira ini CFD alias Cinta Fiktif Doang by social media.
Si cowok: iya aku suka sifatmu dan kepribadianmu.
Aku: Emang kamu John Robert Power, ahli sekolah kepribadian.haha
Si cowok: Aku mau kok nungguin kamu, aku orang yang paling sabar di dunia.
Aku: Aku nggak sakit, ngapain ditungguin?aku juga bukan bis yang bakal berhenti di halte bus (kamu maksudku).
Si cowok: Kapan kita ketemuan?
Aku: buat apa?
Komunikasi kami serasa garing bagaikan kehausan tak ada air di gurun pasir. Kamu tahu kenapa? karena AKU PEREMPUAN YANG PUNYA HATI TETAPI BERPIKIR.

Ada waktu untuk meresapi obrolan secara serius..
Ada waktu untuk meresapi obrolan sebatas basa-basi..
Ingat ya ladies..
Think smart deeply..
 
Dan malam ini aku benar-benar melihat fakta..
Terjawab sudah semua renunganku yang membuatku tidak mau bertemu dengannya secara langsung..
yaitu.. foto bbm nya dengan pacarnya. Mereka sudah menjalin cinta selama 3 tahun. Nah loo.. terus waktu deketin aku diaaaa statusnya? andai pacarnya tahu kelakuannya ya*hehe

Jangan bilang CLBK, Cinta Lama Belum Kelar. 
Buat KAMU, iya kamu..
aku tidak pernah membencimu..
karena aku tidak pernah memintamu masuk di kehidupanku..
aku tidak pernah menunggumu..
karena kamu yang memulai, mengapa harus aku tunggu..
aku tidak pernah mengusirmu dari hidupku..
karena pintuku terbuka untuk siapapun dengan satu syarat..
BERNIAT BAIK kepadaku..
Aku mau membukakan pintuku untukmu karena..
Aku percaya setiap orang memberikan arti untuk diri.. sekecil apapun artinya..
Dan aku selalu berpikir positif bahwa niatmu baik..
TIDAK UNTUK MEMPERMAINKAN PERASAAN perempuan yang..
helloo.. meskipun belum pernah bertemu langsung,
apakah kau tidak pernah berpikir bahwa karma berlaku?
Semoga kamu kelak memperoleh anak perempuan yang shalihah..
Dan semoga saja pacarmu sekarang tidak akan pernah merasakan pengalamanku ini..
Iya pengalaman..

Pengalamanku membukakan pintu untuk orang baru yang seharusnya aku bertanya dulu kepadanya sebelum pergi begitu saja..

"KAMU YANG MEMULAI, SIAPA YANG HARUS MENGAKHIRI?"

Bersikaplah gentleman alias mental laki-laki yang dewasa dalam berpikir sebelum bertindak.


No comments:

Post a Comment