Thursday 24 December 2015

MENUANGKAN ISI TEKO: SAY NO RIBA' IN YOUR BUSINESS

http://nasehathebat.com/foto_berita/59tinggalkan%20riba.jpg

RIBA'
Siapa yang belum tahu arti riba'? riba' menurut istilah berarti pengambilan tambahan dari harta pokok atau modal secara bathil atau bertentangan dengan ajaran islam. 

"Padahal Allah SWT telah menghalalkan jual beli dan mengharamkan riba'.." 
(Q.S Al-Baqarah:275)


Sebagai pelaku usaha baik masih skala kecil maupun sudah skala besar sebaiknya hindari transaksi perdagangan dengan riba'. Karena sudah jelas riba' hukumnya HARAM dalam bentuk dan keadaan apapun (titik)

Saya sangat beruntung bisa menghadiri acara IIBF (Indonesian Islamic Business Forum) pada hari Senin, 21 Desember 2015 kemarin. Iya memang Allah SWT begitu baik. Dari acara tersebut, terbukalah mata dan hati saya bahwa banyak pengusaha muslim yang sukses tanpa menggunakan riba'. Salah satunya yaitu Bapak Heppi Trenggono, beliau adalah Presiden IIBF. Siapa yang belum tahu beliau? Bapak Heppi Trenggono adalah founder dan CEO United balimuda group yang bergerak di bidang kelapa sawit. Lebih lengkapnya coba cari di mbah google ya reader.

Dalam kesempatan kala itu beliau sharing tentang "to be world class entrepreneur and moeslem character" iyap benar. Jadi sukses itu hukumnya mutlak, KAYA dan BERIMAN. Mengapa harus beriman?  karena harta yang kita miliki kelak akan dipertanggungjawabkan di hadapan Allah SWT. Melalui komunitas pengusaha muslim IIBF inilah seseorang akan dibimbing menuju jalan pengusaha yang murni tanpa riba' sama sekali. Emma ulangi ya tanpa riba' sama sekali. Penasaran? silakan datang ke acara komunitas IIBF yang terbuka untuk para calon pengusaha maupun pengusaha muslim baik skala kecil maupun besar. Search google ya atau contact Emma.hehe

Wah dalam islam ternyata harus kaya ya. Eits.. ingat kaya tetapi NO RIBA'
Sekecil apapun itu bentuk riba' dalam usaha, jangan dilakukan. Ingatkan siapa yang memberi rezeki?

" Karena sesungguhnya dia yang tidak ingat AKU (Allah SWT) akan aku sempurnakan hidupnya, tapi tidak akan pernah dia bertemu denganKU dan sudah AKU siapkan api neraka yang menyala-nyala"

 Tetapi bagaimana dengan berhutang? untuk memulai usaha pasti ada yang memulainya dari berhutang. Apa berhutang termasuk riba'? karena nantinya bisa saja berbunga. Well, Allah SWT berfirman:

" Barang siapa yang berhutang dan berniat untuk melunasinya, maka akan AKU mudahkan jalannya"

Jadi jangan berkecil hati dahulu. Dalam kondisi berhutang, jika memang jalan satu-satunya dengan berhutang tetapi berniat dan berusaha untuk melunasinya tepat waktu, Allah SWT akan memudahkan jalannya. Kembali lagi, Jangan ada riba'. 

 ***

"Allah SWT memusnahkan riba' dan menyuburkan sedekah.."
(Q.S Al-Baqarah:276)

Iya bersedekah adalah jawaban dari keraguanmu dengan kekuasaan Allah SWT. Please, don't ever doubt with Allah SWT decision. Kata siapa dengan bersedekah seseorang malah menjadi miskin dan sengsara. Sudah jelas tertuang di ayat surat Al-Baqarah diatas kan. Tidak dihitung seberapa banyak dan seberapa sering sedekahmu, tetapi seberapa ikhlas dirimu bersedekah. Ada yang bilang "sebaiknya bersedekah diam-diam" maksudnya jangan riya' alias pamer ya. 
Bagi pelaku usaha sudah PASTI dekat dengan bersedekah karena itu salah satu jalan melapangkan rezeki. Selain itu menjalin hubungan yang baik dengan orang lain juga melapangkan rezeki. Dan pasti menghindari riba' sudah jelas melancarkan usaha ke depannya. Iya, dengan izin Allah SWT usaha seseorang yang tanpa riba' akan mulus dan berkah di masa mendatang.

 MASIH BERANI RIBA'?
ANAK-ANAK, ISTRI/SUAMI DAN KELUARGA MAKAN DARI HASIL RIBA'
MASIH BERANI RIBA'?

Semoga tulisan ini bermanfaat..
Ada yang tidak sependapat? silakan private message ya di bbm 54A0F734 atau line:semmangatku
Saat menulis, saat itulah hati berbicara

No comments:

Post a Comment